Sport

Timnas Indonesia Hanya Butuh Hasil Imbang untuk Lolos ke Final Piala AFF 2022, Begini Syaratnya!

TIMNAS Indonesia hanya butuh hasil imbang untuk lolos ke final Piala AFF 2022. Kini, mari menilik secara detail syarat Timnas Indonesia untuk menyingkirkan Vietnam di semifinal dan melenggang ke final Piala AFF 2022.

Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia baru saja menghadapi Vietnam dalam laga leg I semifinal Piala AFF 2022. Laga itu digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat, 6 Januari 2023 sore WIB.

Timnas Indonesia vs Vietnam

Duel sengit pun tersaji dalam pertemuan Timnas Indonesia melawan pasukan Park Hang-seo tersebut. Laga pun akhirnya rampung dengan skor imbang 0-0.

Usai laga itu, Skuad Garuda -julukan Timnas Indonesia- akan bergantian bertandang ke markas Vietnam. Laga leg II semifinal Piala AFF 2022 itu akan digelar Stadion My Dinh, pada Senin 9 Januari 2023 pukul 19.30 WIB.

Usai menahan imbang Vietnam 0-0 di SUGBK, Timnas Indonesia membuka lebar peluang lolos ke final. Bahkan, Marc Klok cs hanya memerlukan hasil imbang dengan gol atas Vietnam di leg II. Bagaimana detail hitung-hitungannya? Berikut penjelasannya.

Syarat Timnas Indonesia Lolos ke Final Piala AFF 2022

Ada dua syarat Timnas Indonesia lolos ke final Piala AFF 2022. Pertama, Timnas Indonesia meraih kemenangan atas Vietnam di leg II dengan skor berapa pun. Kedua, Timnas Indonesia bisa lolos ke final Piala AFF 2022 dengan hanya cukup meraih hasil imbang atas Vietnam.

Untuk lolos lewat jalur imbang atas Vietnam, ada syarat yang harus dipenuhi pasukan Shin Tae-yong. Timnas Indonesia harus meraih hasil imbang dengan gol, contohnya dengan skor 1-1, 2-2, 3-3-3, dan seterusnya.

Dengan skor itu, Timnas Indonesia dipastikan lolos ke final. Hal itu terjadi karena adanya aturan gol tandang di Piala AFF 2022.

Ya, aturan gol tandang kembali berlaku di Piala AFF 2022. Dengan begitu, hasil imbang dengan gol membuat Indonesia memiliki keunggulan produktivitas gol tandang di markas Vietnam. Sebab, Vietnam gagal mencetak gol di markas Timnas Indonesia usai laga berakhir imbang 0-0.

Lalu, bagaimana jika Timnas Indonesia meraih hasil imbang tapi dengan skor 0-0 di markas Vietnam? Jika hal ini terjadi, kans Timnas Indonesia lolos ke final masih terbuka.

Pasalnya, laga akan dilanjutkan ke babak tambahan waktu 2×15 menit jika skor 0-0 di laga leg II Timnas Indonesia vs Vietnam terus terjaga sepanjang 90 menit. Jika skor terus terjaga, laga dilanjutkan ke drama adu penalti.

Timnas Indonesia vs Vietnam

Tak ayal, duel Timnas Indonesia vs Vietnam di leg II semifinal Piala AFF 2022 menarik dinantikan. Mampukah Marc Klok cs melaju ke final?

Jadwal Timnas Indonesia vs Vietnam di Leg II Semifinal Piala AFF 2022:

Senin 9 Januari 2023 – 19.30 WIB.

Source: okepola.com

Related Posts

‘I played against Jack Nicklaus – this is what I think about Tiger Woods GOAT debate’

Jack Nicklaus and Tiger Woods are two of the all-time greats, but who boasts the better career? Jack Nicklaus and Tiger Woods at the 150th Open Championship. (Image:…

Rory McIlroy provides damning stance of LIV Golf and PGA Tour stars over merger

A report earlier this week claimed that PGA Tour players were demanding that LIV Golf members handed the money they had earned from the Saudi league back in…

Tiger Woods labelled ‘petty, vindictive and greedy’ over latest PGA Tour rumour

PGA Tour golfers Tiger Woods and Patrick Cantlay were labelled ‘petty, vindictive and greedy’ over the latest rumour surrounding the LIV Golf League. Prominent golf journalist Alan Shipnuck…

Despite Tiger Woods & Co’s ‘Vindictive’ Actions, Bryson DeChambeau Proves He’s the Bigger Person With PGA of America Gesture

On September 17, the PGA of America made a statement ahead of the Presidents Cup. Despite LIV Golfers already being allowed to compete at the Ryder Cup and…

One Burning LIV Golf Question Plagues Fans Despite Big Ryder Cup Announcement

One Burning LIV Golf Question Plagues Fans Despite Big Ryder Cup Announcement: ‘Were They Not Eligible Before?’ There has been no update on the PIF merger so far….

‘Insane’ Tiger Woods Accusation From Open Championship Commentator Leaves Fans Demanding Punishment

Tiger Woods has been a major talking point ahead of the 2024 Open Championship at Royal Troon, with former pros and pundits alike questioning the 48 year old’s…